Laman

Kamis, 21 Oktober 2010

Selamat Ulang Tahun Anakku

Dulu aku tidak tau apa yang Ibuku rasakan ketika melihat aku bisa tertawa lepas. Dulu aku tidak tau apa yang dilakukan Ibuku kala malam duduk di sebelahku ketika aku tidur. Dulu aku juga tidak mengerti mengapa Ibuku seperti tidak pernah duduk diam. Dulu aku juga tidak paham apa yang di fikirkan Ibuku ketika melihat aku bermain dengan teman2ku.

Dulu aku selalu marah bila Ibuku tidak membelikan apa yang aku mau. Dulu aku marah karena Ibuku jarang dirumah dan bermain bersamaku. Dulu aku sering merasa terganggu bila ibuku berada berlama2 di tempat tidurku. Dulu aku juga suka jengkel kalau melihat Ibuku selalu memperhatikan aku ketika bermain bersama teman-temanku...

Sekarang Aku tau apa yang di rasakan Ibuku setelah aku punya anak

dan aku ingin anakku tau..

Betapa bahagianya aku Ibunya bisa melihatnya tertawa lepas, bahwa setiap malam ketika dia tidur aku Ibu nya selalu berdo'a semoga Tuhan selalu menjaganya, bahwa aku selalu bekerja keras untuk bisa membelikan kebutuhannya, dan Aku Ibunya selalu merasa cemburu bila dia tidak selalu dekat denganku.

Anakku sayang,

Dari mulai aku mengandungmu, ada rasa sayang seluas samudera, ada rasa cinta sebesar dunia, dan bila melihat engkau anakku mulai tumbuh dewasa, rasa gundah dan bahagia mulai melanda. Bisakah aku menjadi orang tua yang baik? bahagiakah anakku? atau cukupkah apa yang sudah aku berikan kepadanya? Jawabannya tidak akan pernah ada kata cukup. Karena sekali lagi anakku, semakin engkau dewasa, maka cinta Ibu akan semakin besar pula. Maka di dalam do'aku wahai anakku, tidak pernah terhenti dari mulutku meminta agar tuhan selalu menjagamu bila aku tidak di sampingmu. Setetes airmatamu adalah ribuan tetes kesedihanku.

Anakku sayang,




Kami akan segera menjadi tua dan renta. Namun dalam perjalanan hidup kami, kami ingin melihatmu menjadi anak yang senantiasa berbahagia, menatap masa depanmu yang cerah dengan gagah, serta meraih mimpi2mu dengan suka cita dan tawa. Seandainya boleh meminta, kami tidak ingin engkau mengalami pahitnya dunia, sakitnya jatuh dan terluka, serta merasakan kejamnya kenyataan hidup.





Anakku Sayang,

Raihlah kehidupanmu di masa depan dengan berani. Akan selalu ada tangan kami untuk membantumu menjadi tegar, akan selalu ada cinta kami untukmu di kala gundah, akan selalu ada pelukan kami di kala sedih dan akan selalu ada rangkulan kami yang menemanimu menapaki hidup. Kami akan selalu ada bila kau mengingat kami. Tidak ada angka yang bisa mewakili besarnya kasih sayang kami padamu. Karena kepadamu anakku...CINTA KAMI ADA SEPANJANG MASA.
Selamat Ulang Tahun Dello Yasahiro

Love...Bunda & Daddy

Tidak ada komentar:

Posting Komentar